Rabu, 28 September 2011

Elegi Pemberontakan Pendidikan Matematika 3: Budaya Matematika Menghasilkan Mathematical Intuition

semakin menarik( maaf saya tidak bermaksud menilai) pembicaraan yang membuka pikiran saya.
Aspek Ontologi
intuisi matematika suatu hal yang seharusnya dikembangkan jika kita mengingikan kemajuan bangsa yang sehat tidak hanya mengandalkan kemampuan berhitung dan logika tetapi juga diimbangi oleh karakter siswa yang kuat yang mampu mengembangkan nilai-nilai kehidupan.


Aspek Epistemologi
sayangnya kemampuan intuisi matematika tidak dapat dibangun sesaat atau serta merta dirasakan ada tetapi dibangun secara berkesinambungan dengan kerja sama dari berbagai pihak tidak hanya pekerjaan pendidik tetapi juga lingkungan yang ada disekitar kita. kekuatan intuisi berkaitan juga dengan budaya yang berkembang dilingkungan kita. individu yang berada dilingkungan yang berbudaya matematika akan dapat mengembangkan intuisi dengan baik ini saya kira akan berlaku sebaliknya. dengan keadaan pendidikan sekarang yang lebih menonjolkan penilaian kognitif daripada afektif dibutuhkan kerja keras berbagai pihak untuk menumbuhkan intuisi matematika dalam diri setiap individu.


aspek aksiologi
lingkungan yang mengembangkan budaya matematika dengan baik akan mudah untuk mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung dalam budaya matematika ke dalam kehidupan sehari-hari lebih logis dalam melihat dan menyelesaikan massalah tidak hanya dalam menjawab soal-soal yang ada dibuku.

semoga kita khususnya saya bisa menerapkannya dalam kehidupan saya sehingga saya mampu memberikan contoh setidaknya untuk keluarga saya. amin....

September 18, 2011 4:16 PM

Tidak ada komentar: